Wednesday, April 7, 2010

Kekeliruan Makmum


Berikut ini beberapa kekeliruan makmum yang harus kita luruskan agar shalat kita menjadi semakin baik. Diantaranya adalah :

1. Mendahului Imam.
Sepatutnya kita tidak mendahului gerakan imam karena termasuk dosa dan berat ancamannya. Sesuai dengan dalil :
Dari Abu Hurairah , Nabi Muhammad SAW bersabda, “Apakah tidak takut makmum yang mengangkat kepalanya sebelum imam, apabila Allah merunah kepalanya jadi kepala keledai.” (H.R. Muslim)

2. Lewat di depan orang shalat.
Termasuk dosa apabila seseorang lewat di depan orang yang sedang shalat.
Sesuai dengan dalil :
Dari Abu Juhaim, Rasulullah bersabda,”Seandainya orang yang lewat di depan orang yang sedang shalat itu tahu betapa besar dosanya, tentu dia lebih menyukai berdiri selama empat puluh (hari atau bulan atau tahun ) daripada lewat di depan orang yang sedang shalat.”
(H.R. Bukhari)


3. Ketika sedang shalat, melihat ke atas atau kesana kemari.
Apabila sedang shalt, pandangan harus mengarah ke tempat sujud, bukan ke atas atau kesana kemari. Sesuai dengan dalil :
Dari Anas bin Malik, Nabi Muhammad SAW bersabda,”Mengapa kaum itu tatkala shalat, mereka melihat ke atas. Dia berkata,”Sungguh amat keras perkataan beliau itu, sehingga beliau bersabda,”Hendaklah kaum itu berhenti, jika tidak mau, maka akan dicungkil matanya.”
(H.R. Bukhari)

4. Tidak merapatkan shaf.
Keliru apabila makmum ketika shalat tidak memperhatikan kerapian shaf, tidak meluruskan, dan tidak merapatkannya. Sesuai dengan dalil :
Dari An-Nu’man bin Basyir, Rasulullah bersabda,”Sungguh engkau mau meluruskan shafmu atau Allah akan menaruh permusuhan dan kemarahan di hatimu.”
(H.R. Muslim)

Semoga ulasan ini berguna bagi kita semua dan semoga shalat kita semakin baik. Amin.


Dikutip dari Tazkiah dengan perubahan.




No comments:

Post a Comment